[quote type=”center”]Dulu kita sering dikira sedang punya musuh hanya karena ada bercak putih di kuku. [/quote]
Apa benar begitu ? Sebenarnya apa sih guna kuku ? Berikut akan dibahas beberapa hal seputar kuku.
Kuku dan kegunaannya
Kuku merupakan salah satu bagian tambahan kulit yang tersusun dari lempeng zat tanduk yang terdapat di ujung-ujung jari. Lempeng kuku mempunyai 2 sisi yakni sisi yang berhubungan dengan dunia luar dan sisi lain yang tidak. Bagian lempeng yang terbenam di kulit disebut akar kuku. Selanjutnya lempeng yang berhubungan dengan dunia luar terdiri atas badan kuku dan ujung bebas kuku.
Kuku tumbuh dari akar kuku keluar dengan kecepatan kira-kira 1 mm per minggu.
Guna utamanya ialah membantu fungsi jari untuk memegang. Selain itu, juga dapat digunakan sebagai cermin kecantikan dan kesehatan tubuh.
Kuku dan permasalahannya
Kelainan kuku dapat dibedakan atas 3 kelompok yakni kelainan kulit yang menyebabkan kelainan pada kuku, kelainan kuku itu sendiri, maupun perubahan warna pada kuku.
1. Kelainan yang pertama misalnya nyeri disertai pembengkakan kulit di tepi kuku, bisa sampai bernanah yang dikenal sebagai cantengan.
2. Kelainan tipe 2 misalnya :Clubbed/drum stick fingers (jari tabuh) yang dapat merupakan tanda kelainan jantung bawaan.
- Penyakit jamur pada kuku yang dapat ditandai dengan terpisahnya kuku dari dasarnya.
- Brittle nail (kuku rapuh) yang dapat disebabkan pemakaian sabut kuat, penghapus cat kuku ataupun kekurangan vitamin.
3. Kelainan ketiga perubahan warna kuku dapat disebabkan oleh pigmen melanin yang dihasilkan oleh sel pembentuk warna kulit atau endapan zat lainnya. Warna yang terjadi sering dapat menjadi petunjuk bagi dokter untuk mencari kemungkinan penyebabnya, misalnya:
- Kuku berwarna kebiruan. Pada kuku yang berwarna kebiruan dan tidak ada riwayat trauma, terkena palu misalnya, maka akan dicari kemungkinan masalah liver atau konsumsi obat tertentu.
- Kuku berwarna hitam – Warna hitam di bawah kuku kadang disebabkan infeksi jamur kuku atau adanya tahi lalat di bawah kuku. Yang perlu menjadi perhatian khusus, meskipun jarang, kadang-kadang merupakan tanda melanoma, jenis kanker kulit yang paling berbahaya.
- Kuku berwarna kehijauan – Infeksi kuman tertentu kadang menimbulkan endapan kehijauan di kuku.
- Kuku berwarna putih – Warna putih yang terbatas, meski kadang merupakan petanda penyakit misal infeksi jamur, tifus atau trauma. Tetapi, ini sering terjadi pada individu sehat (itu yang dulu sering dikaitkan dengan “punya musuh”).
Bagaimana dengan kebiasaan menggigit kuku?
Menggigit kuku sering dikaitkan dengan masalah kejiwaan, sebagai dorongan suatu obsesi. Jika kebiasaan ini tidak bisa dihentikan, berkonsultasilah dengan dokter.
Bagaimana menggunting kuku anak?
Memang ada yang mengatakan, anak sampai usia sekitar 9 tahun belum dapat diharapkan merawat kuku seperti sebaik yang diharapkan. Apalagi pada bayi dan balita. Pilih waktu yang tepat agar hasilnya efektif. Bila bayi/anak tak mau diam, tak ada salahnya menunggu anak tidur pulas.
Hanya ingat, kuku akan lebih mudah digunting saat kondisinya lembab (misalnya sesaat sesudah mandi atau setelah kuku di’rendam’).
Tips :
1. Rawat kuku dengan cermat:
- Masukkan cukup kandungan kalsium dan vitamin A dalam menu makanan sehari-hari.
- Pilih deterjen/sabun cuci tangan yang lunak.
- Gunakan peralatan untuk perawatan kuku yang baik.
- Jangan gunakan kuku untuk melakukan pekerjaan yang sebaiknya dilakukan dengan bantuan alat seperti misalnya mencabut straples.
- Bila ingin, pilih cat kuku yang baik dan jangan menghapus cat kuku dengan benda tajam, tetapi gunakan cairan penghapus khusus.
2. Perubahan pada kuku bisa merupakan petanda berbagai kondisi tertentu, meski banyak juga yang tidak berbahaya.
3. Satu hal yang perlu diingat, jika masih merasa cemas dengan kuku Anda, tidak ada salahnya untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit.
Referensi :
- Djuanda A, Hamzah M, Aisah S. Ilmu Penyakit Kulit dan Kelamin ed. 4. Jakarta, FKUI, 2005.
- Girish U. Healthy nails, happy you. Some simple, yet effective, tips can help you keep your nails healthy and attractive. Diunduh dari http://completewellbeing.com/article/healthy-nails-happy-you/. Dec 26, 2007
- Web MD. What Your Nails Say About Your Health. Nail color and texture can reflect a wide range of medical conditions. Diunduh dari http://www.webmd.com/skin-beauty/guide/what-your-nails-say-about-your-health. Feb 22, 2009.
No Comments
terimakasih atas infonya. mdh2an bercak putih yg banyak dikuku anak saya bukan berarti apa2.