Dalam mencukupi nutrisi anak, terkadang orang tua lupa pentingnya beberapa mineral penting bagi anak. Salah satunya zat besi. Tahukah Anda bahwa zat besi berkaitan erat dengan kecerdasan buah hati Anda?
Apa dampaknya bila anak kurang zat besi ?
1. Menurunkan aktivitas enzim triptofan dan tirosin hidroksilase
- mengganggu produksi serotonin dan dopamin,
- gangguan pengendalian diri, perasaan. pemusatan perhatian, pembelajaran dan perilaku
2. Menurunkan jumlah dan kepekaan reseptor dopamin D2
- mengganggu fungsi neurotransmiter monoamin,
- mengganggu emosi, pemusatan perhatian dan hiperaktifitas.
3. Menurunkan aktivitas protein oleh sitokrom C oksidase,
- mitokondria melepaskan oksidan yang mengganggu fungsi sel otak
4. Gangguan transport oksigen yang mengakibatkan gangguan fungsi otak
Dampak pada kecerdasan dan perilaku anak
Gangguan akibat kekurangan zat besi :
- Gangguan pendengaran, penglihatan
- Perubahan temperamen, emosi, perasaan
- Sulit memusatkan perhatian,
- Hiperaktif, sulit mengendalikan diri, interaksi
- Gangguan pengendalian emosi,
- Lambat menerima dan memproses informasi,
- Gangguan memori
- Lambat proses pembelajaran
- Rendahnya kecerdasan
Mengakibatkan :
- Kecerdasan rendah
- Prestasi sekolah rendah
- Ketrampilan pemecahan masalah kurang
- Gangguan perilaku
Rekomendasi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) 2011:
- Pemberian zat besi mulai bayi sampai remaja
- Pemberian zat besi rutin setiap hari
- Pemberian zat besi rutin dengan dosis rendah pada bayi sehat tanpa anemia selama 6 bulan memberikan manfaat yang bermakna.
Bayi yang mendapat zat besi lebih baik dalam :
- cepat pemrosesan informasi,
- afeksi positif, tidak rewel
- interaksi sosial
- mudah ditenangkan
- merangkak
Referensi :
- Sekartini R, Soedjatmiko, Wawolumaya C, Yuniar I, Dewi R. Prevalensi Anemia Defisiensi Besi pada Bayi Usia 4-12 Bulan di Kecamatan Matraman dan Sekitarnya, Jakarta Timur. Sari Pediatri 2005 ; 7(1):2-8
- Joyce C McCann JC, Ames BN. An overview of evidence for a causal relation between iron deficiency during development and deficits in cognitive or behavioral function1 Am J Clin Nutr 2007;85:931– 45
- Joyce C McCann JC, Ames BN. An overview of evidence for a causal relation between iron deficiency during development and deficits in cognitive or behavioral function1 Am J Clin Nutr 2007;85:931– 45