[quote type=”center”]Banyak orang bilang “Rumah adalah cerminan penghuninya.” Dari pengaturan rumah, kurang lebih kita bisa mengetahui karakter pemiliknya.[/quote]
[dropcap style=”font-size: 60px; color: #83D358;”]S[/dropcap]iapapun, pasti menginginkan rumahnya bersih dan sehat untuk dihuni, karena rumah adalah tempat kita untuk pulang setelah lelah beraktivitas seharian. Karena itulah ada istilah “Home sweet home”, bukan terakit besar atau mewah, namun lebih mengutamakan kenyamanan bagi penghuninya. Bayangkan bila kita punya rumah besar, namun tidak terawatt. Bukankah malah akan menjadi bumerang ?
Bagaimana menata rumah kita agar bersih, sehat, dan nyaman ?
Menata dapur
- Sebaiknya dapur didisain dengan ventilasi yang memadai, atau sebaiknya dilengkapi dengan penyedot asap dan panas.
- Hindari menumpuk piring kotor, segera cuci dan keringkan. Karena sisa makanan dan kondisi lembab akan mengundang bakteri.
- Selain ventilasi, berikan penerangan yang cukup untuk dapur Anda.
- Jangan lupa sediakan tempat sampah tertutup dua buah (satu untuk sampah organik dan satu lagi untuk sampah non-organik).
- Usahakan agar dapur Anda trelihat bersih. Seorang pakar feng shui Tom Suhalim menyatakan bahwa sebaiknya dapur selalu terang, karena akan mengundang chi-positif.
Kamar mandi
- Perhatikan ventilasi yang cukup saat mendisain kamar mandi. Jangan biarkan kamar mandi dalam kondisi gelap dan pengap.
- Kamar mandi yang pengap dan gelap akan mengundang tumbuhnya jamur pada dindingnya.
- Secara rutin sikat lantai kamar mandi dan bersihkan bak mandi Anda secara teratur agar air terjaga kebersihannya, dan bebas jentik nyamuk.
- Cobalah untuk memperindah kamar mandi Anda dengan meletakkan tanaman hias di sudut kamar mandi.
- Pilih cat dengan warna cerah untuk kamar mandi, lantai, dan dindingnya. Agar ketika ada kotor, mudah terlihat dan segera dibersihkan.
Kamar tidur
Anda tentu ingin tidur yang berkualitas? Rancang kamar tidur yang nyaman.
- Pilih kasur busa yang nyaman. Terutama bila Anda memiliki riwayat alergi, hindari penggunaan kapuk.
- Ganti seprai secara rutin 2-3 hari sekali. Karena percaya atau tidak, kamar tidur Anda justru bisa menjadi biang penyakit jika kebersihannya terabaikan.
- Pilih cat yang bernuansa teduh dan menyamankan mata Anda. Perhatikan arah penerangan. Sebaiknya gunakan lampu yang teduh.
- Perhatikan kebersihan ruang tidur, termasuk kolong tempat tidur yang berpotensi menyimpan debu.
Ruang keluarga
- Biasanya terletak di tengah ruangan, di mana anggota keluarga menghabiskan waktu bersama. Tak jarang posisinya menyatu dengan ruang makan.
- Karena aktifitas di ruang ini melibatkan seluruh anggota keluarga, maka kemungkinannya untuk menjadi kotor menjadi besar. Artinya, Anda harus memberi perhatian ekstra pada ruang yang satu terutama kebersihannya.
- Pastikan kabel dan stop kontak tertata dengan aman, terutama bila Anda memiliki anak kecil.
- Tempatkan beberapa bunga di sudut ruangan. Selain menyegarkan pandangan, wangi bunga juga dapat menjadi aromaterapi penghuni rumah.
Perhatikan pengaturan perabot
Rumah sehat merupakan impian bagi semua orang. Rumah tidak hanya sekadar tempat berlindung dan hujan dan terik matahari, tetapi juga simbol status sosial bagi pemilik dan sumber inspirasi. Namun, sebagian besar masyarakat belum memahami benar tentang arti rumah sehat. Anggapan bahwa rumah yang sehat cukup dibersihkan dipel, disapu, dan dilap, adalah anggapan keliru. Perhatikan juga cara penempatan perabot rumah.
Ruangan yang bersih belum dikatakan sehat jika pengaturan perabot yang ada di dalamnya tidak sesuai fungsinya. Kondisi ini membuat penghuni rumah kurang nyaman beraktivitas dan banyak waktu terbuang sehingga tidak bisa dikatakan sehat secara psikologis.
Rumah sehat versi WHO
- Terlindung dari hujan, panas, dingin, dan berfungsi sebagai tempat istirahat.
- Memiliki tempat-tempat untuk tidur, masak, mandi, mencuci, buang air besar/kecil, dan kamar mandi.
- Dapat melindungi penghuninya dari bahaya kebisingan dan bebas dari pencemaran.
- Bebas dari bahan-bahan yang berbahaya, misalnya cat yang tidak aman, furnitur yang tajam ujungnya.
- Terbuat dari bahan bangunan yang kukuh dan dapat melindungi penghuninya dari gempa, keruntuhan, dan penyakit menular, serta
- Memberi rasa aman dan lingkungan tetangga yang serasi.
Kriteria rumah sehat dan nyaman menurut Winslow
- Dapat memenuhi kebutuhan fisiologis,
- Dapat memenuhi kebutuhan psikologis,
- Dapat terhindar dari kecelakaan, dan
- Dapat terhindar dari penularan penyakit.