Walaupun kota ini berada dalam urutan kedua terbesar di Jepang, namun kota yang terletak di Kansai region ini ternyata punya banyak keunggulan.
SEA: Kaiyukan
Kaiyukan, yang dikenal sebagai Osaka Aquarium, bukanlah akuarium biasa karena tempat ini merupakan akuarium terbesar di dunia! Tak heran jika akuarium satu ini juga menjadi akuarium pertama di dunia yang mampu menampung whale shark (hiu paus) yang merupakan hewan terbesar di dunia. Hiu yang diberi nama Yu-Chan ini menjadi maskot Kaiyukan.
Dengan total 15 ruang pamer di dalam gedung berlantai 8 ini, Kaiyukan menjadi rumah bagi koleksi aquatic life yang sangat lengkap dan beragam. Terowongan di bawah air sepanjang 11 meter sudah menyambut sejak menjejakkan kaki di Aqua Gate. Anda dapat menikmati tampilan fauna air; mulai dari yang terdapat di perairan Jepang, Kepulauan Aleutia, California, Teluk Panama, Amazon, Chile, Antartika, Laut Tasman dan Selat Cook di New Zealand, serta Great Barrier Reef, gugusan coral reef kebanggaan Australia.
Tepat di depan Kaiyukan, terdapat Tenpozan Ferris Wheel yang gagah menghiasi langit Osaka. Bianglala ini tepat sekali untuk melihat Osaka dari bird-eye-view.
SHOP: Shinsaibashi
A place to see and be seen. Inilah definisi yang tepat untuk menggambarkan Shinsaibashi, yaitu entertainment district paling terkenal di Osaka. Shinsaibashi Shopping Arcade terdiri dari lorong sepanjang 600 meter yang diisi dengan jejeran toko ritel, butik trendi, serta department store terkemuka.
Anak muda lebih suka mengunjungi Amerikamura, yang bernuansa lebih young and edgy; sering disebut-sebut sebagai Harajuku-nya Osaka. Pecinta seni juga jangan melewatkan bunraku, pertunjukan teater dengan boneka, di National Bunraku Theater yang juga terletak di distrik ini.
Saat gelap datang, beranjaklah ke Dotonbori, yang terletak di mulut lorong Shinsaibashi Shopping Street. Dihubungkan oleh jembatan yang ‘melangkahi’ kanal Dotonbori, area ini adalah fokus utama Osaka pada malam hari. Kerlap-kerlip gemerlap lampu neon dari puluhan papan iklan, membuat lokasi ini menjadi salah satu tempat berfoto yang populer. Belum lengkap rasanya ke Osaka kalau belum bergaya di depan signage Glico Running Man!
SNACK: Kuidaore!
Osaka terkenal dengan wisata kulinernya, hingga warga Osaka punya sebuah frase khusus: kuidaore. Artinya, eat ‘till you drop. Frase ini tak berlebihan, karena kemungkinan besar kita akan terus berburu makan hingga kekenyangan. Yang paling terkenal dari kuliner Osaka adalah okonomiyaki dan takoyaki yang juga tak asing untuk lidah orang Indonesia.
Restoran okonomiyaki yang terkenal adalah Tsuruhashi Fugetsu dan Anda ‘ditantang’ untuk memasak sendiri okonomiyaki pilihan kita. Jika ingin mendapatkan takoyaki experience yang lebih memuaskan, kunjungilah Osaka Takoyaki Museum. Di sini, selain bisa melihat pameran tentang sejarah dan cara pembuatan takoyaki, kita juga bisa mencicipi serta membeli takoyaki dari 5 brand pilihan. Kuidaore!
Jangan lupa untuk memasukan tempat-tempat ini ke dalam daftar ‘have-to-visit’ Anda ketika mengunjungi Osaka.